(23 Mar 2017)

Apa Saja Penyakit pada Kucing Usia Tua?

Senior Cat atau kucing yang berusia tua adalah kucing yang berumur lebih dari 7 tahun. Kucing usia tua dibagi menjadi 2 kategori yaitu middle age, berusia 7 – 10 tahun, dan senior, berusia 11 -14 tahun, dan geriatric, berusia 15 tahun. Semakin bertambah tua kucing, semakin banyak pula perhatian yang harus diberikan kepadanya karena ia akan semakin rentan terhadap berbagai penyakit, sama seperti halnya manusia. Manajemen pakan yang baik dan kontrol kesehatan merupakan hal yang perlu diperhatikan pada kucing usia tua.

 

Berikut merupakan penyakit yang seringkali dimiliki oleh kucing usia tua :

Diabetes Melitus

Diabetes pada kucing sama halnya dengan diabetes yang terjadi pada manusia yaitu akibat berlebihnya kadar gula di dalam darah. Kucing yang terkena diabetes mellitus kebanyakan merupakan kucing yang mengalami obesitas. Akan lebih baik apabila Anda melakukan diet pada kucing Anda yang mengalami obesitas sehingga di kemudian hari ia dapat terhindar dari diabetes mellitus.

Diabetes mellitus pada kucing ditandai dengan tubuhnya yang semakin kurus dengan nafsu makan yang tetap banyak, seringnya merasa haus, dan urinasi yang berlebihan.

 

 

Gangguan fungsi ginjal

Gangguan ginjal kronis pada kucing seringkali terjadi pada kucing usia middle age (7 – 10 tahun). Kondisi gangguan pada fungsi ginjal akan terlihat dari pengecekan darah dan urin pada kucing. Pada darah akan terlihat kandungan ureum dan kreatinin yang meningkat.

Gangguan fungsi ginjal ditandai dengan haus yang berlebihan, konstipasi, nafsu makan berkurang, dan penurunan berat badan. Perlakuan yang dibutuhkan untuk kucing yang terkena gangguan ginjal adalah dengan memberikan makanan yang mengandung protein yang mudah dicerna tubuh, serat yang tinggi, serta asupan magnesium dan natrium yang cukup. Untuk formulasi diet yang tepa dapat dikonsultasikan dengan dokter hewan.

 

Penyakit pada Saluran Pencernaan

Penyakit pada saluran cerna memiliki istilah kedokteran Inflammatory Bowel Desease. Kondisi ini merupakan hal yang umum pada kucing usia tua karena semakin bertambahnya umur, organ-organ tubuh pada kucing akan semakin menurun fungsi kerjanya.

Gejala yang biasanya timbul adalah muntah, diare, nafsu makan menurun, dan rentan terhadap berbagai penyakit karena menurunnya sistem imun tubuh kucing. Asupan protein dan lemak perlu ditingkatkan pada pakan kucing. Selain itu pemeriksaan ke dokter hewan juga dianjurkan.

 

Gangguan pada Gigi dan Gusi

Karena usia yang sudah tua, kondisi gigi dan gusi pun akan ikut menurun. Biasanya gigi tidak lagi setajam ketika kucing masih berusia muda. Oleh sebab itu, pemberian jenis pakan pada kucing perlu diperhatikan. Pemberian makanan yang lembut seperti KIS-KIS CANNED dianjurkan agar tidak melukai gigi dan gusi kucing. Apabila gigi dan gusinya bengkak atau terasa sakit kemungkinan besar kucing akan enggan untuk makan. Untuk mengurangi terjadinya infeksi pada rongga mulut dapat dilakukan scaling (pembersihan karang) gigi sejak dini untuk kucing.

 

 

Mengatasi Gangguan Fungsi Ginjal

Berikan makanan yang renda fosfor dan kaya serat. PRO-VET STRUVITE adalah makanan yang telah diuji secara klinis untuk yang memiliki gangguan pada ginjalnya. Kaya antioksidan alami . Mengurangi risiko kanker dan gangguan ginjal. Rendah fosfor dan kaya serat dengan viskositas tinggi ( FHV ) Mengurangi resiko diabetes mellitus dan pembentukan hairball. Merangsang motilitas usus dan kemajuan konsistensi kotoran.

 

PRO-VET STRUVITE 3 KG

( DIREKOMENDASIKAN UNTUK KUCING DEWASA / UNTUK PENGOBATAN / MEDICATED )

Kaya antioksidan alami . Mengurangi risiko kanker dan gangguan ginjal

Rendah fosfor ("Loweres")  mengurangi resiko “gagal ginjal” .

Kaya serat dengan viskositas tinggi ( FHV ) Mengurangi resiko diabetes mellitus dan pembentukan hairball. Merangsang motilitas usus dan kemajuan konsistensi kotoran.

Ekstrak Yucca/Oddour Control Menghilangkan pembentukan bau oleh kotoran

Ditambahkan prebiotik mannan - oligosakarida

fructo - oligosakarida Mendukung pertumbuhan bakteri menguntungkan dalam usus . Melindungi usus terhadap bakteri patogen

Kontrol pH kemih

EPA + DHA

L - carnitine / Prebiotik ( MOS + FOS )

 

8 tips paling penting untuk merawat Kucing senior :

  1. Membuat janji dengan dokter hewan secara rutin, misal setiap enam bulan sekali, untuk mengetahui kondisi umum dan terapi yang diperlukan oleh mereka.
  2. Memberikan latihan yang sesuai dengan kemampuannya, misal dengan berjalan-jalan setiap hari.
  3. Menjaga kesehatan gigi dan mulut. Kucing tua biasanya memiliki masalah pada gigi dan mulut. Mulailah melakukan perawatan gigi sejak usia dini.
  4. Rajinlah mengontrol pinjal, dan pastikan lingkungan anda tetap bersih.
  5. Memberikan makanan kucing terbaik dan rendah kalori (Low Calorie). Karena obesitas dapat menciptakan masalah kesehatan yang cukup serius dan memperpendek hidupnya.
  6. Apabila anjing anda didiagnosa menderita penyakit jantung, anda dapat memberikan makanan yang sesuai untuk kebutuhan khususnya.
  7. Pertimbangkan penggunaan suplemen makanan untuk radang sendi (arthritis) yang dideritanya.
  8. Jadikan kucing senior Anda bagian dari kehidupan Anda, Buatlah kucing tetap aktif, nyaman, dan bahagia sampai akhir hidupnya. 

Selamat mencoba.

Salam meow.






Kembali ke News

Halo!

Silahkan hubungi salah satu dari tim customer support kami

Support Customer Service 1
+628989168899
Hello! What can I do for you?
×
Hubungi Kami