(24 Mar 2017)

Arwana - Ikan Purba Pembawa Keberuntungan & Tips Perawatannya

 

Ikan Arwana merupakan ikan purba yang belum punah hingga saat ini. Mitologi Tionghoa sering menghubung-hubungkan ikan Arwana sebagai "Ikan Naga" karena warna sisiknya yang keperak-perakan. Ikan Arwana juga dianggap sebagai simbol keberhasilan, keperkasaan, dan kejayaan.

Ikan Arwana dibagi ke dalam 2 genus yang berbeda yaitu genus Osteoglossum dan genus Scleropages. Namun sama-sama merupakan ikan Arwana karena masih dalam satu famili Osteoglossidae. Perbedaannya hanya pada daerah asalnya saja yaitu Osteoglossum berasal dari Brazil, sedangkan Scleropages berasal dari perairan Asia. Scleropages biasanya disebut sebagai Arwana Asia dalam perdagangan Internasional.

 

Persebaran

Ikan Arwana terdiri dari berbagai macam spesies yang tersebar di seluruh dunia. Daerah penyebarannya meliputi Amerika Selatan, Afrika Tengah sampai Afrika Barat, Asia Tenggara, Papua New Guinea, dan Australia bagian utara. Spesies Osteoglossum bicirrhosum hidup di aliran sungai Amazon, Brasil. Sedangkan Arwana Osteoglossum ferrerai hidup di anak sungai Rio Banco, Rio Negro, Brazil. Pada Aliran sungai Amazon juga hidup Arwana lain yang disebut Arapaima Gigas dengan wajah yang mirip dengan ikan gabus. Spesies Arwana Heterotis niloticus (African Bonytongue) hidup di perairan air tawar sungai-sungai Afrika. Arwana ini disebut Nile Arwana dan berwarna kuning keemasan.

Arwana dengan genus Scleropages hidup di benua Asia, khususnya Asia Tenggara. Hidup Scleropages guntheri (Filipines Bonytongue) pada perairan Filipina. Pada Fly River, Papua New Guinea dan sungai Digul, Irian Jaya hidup arwana spesies Scleropages leichardti. Spesies Scelropages formosus (Malayan Bonytongue) hidup di perairan Kalimantan dan Sumatera. Sedangkan di Australia, tepatnya di Queensland, terdapat Scleropages jardini atau disebut Australian Spotted Barramundi

 

Varietas Warna

Terdapat 4 varietas warna pada Ikan Arwana Asia, yaitu :

  1. Ikan Arwana hijau ditemukan di Indonesia, Birma, Thailand, Malaysia dan Thailand.
  2. Ikan Arwana emas dengan ekor merah ditemukan di Indonesia.
  3. Ikan Arwana emas terdapat di Malaysia.
  4. Ikan Arwana merah terdapat di Indonesia.

Pada 2004, IUCN (International Union for Conservation of Nature & Natural) mengungkapkan bahwa status Ikan Arwana Asia di habitat asalnya terancam punah. Hal tersebut disebabkan oleh harga Ikan Arwana di pasaran tinggi, sehingga banyak masyarakat yang memperjualbelikannya.

 

Karakteristik

 

Jenis-Jenis Ikan Arwana

1. Super Red

2. Golden Arwana

3. Golden Red (Red Tail Golden)

4. Green Arwana (Golden Pino)

5. Arwana Banjar

6. Arwana Irian

7. Arapaima Gigas

Termasuk hewan yang dilindungi oleh CITES, IUCN dan undang-undang di Guyana. Pasa Desember 2001, populasi Arapaima Gigas diperkirakan kurang dari 850 ekor di wilayah Hutan Iwokara pada ekosistem lahan basah Rupununi. Di habitatnya, Arapaima diburu dan dijadikan makanan oleh penduduk setempat. Permukaan kasar pada lidahnya sering dijadikan masyarakat setempat sebagai amplas kayu dan kikir. 

8. Arwana Silver (Arwana Brazil)

 

3 Tips Perawatan Ikan Arwana

  1. Berikan akuarium yang luas. Idealnya berukuran tiga kali panjang badannya agar Arwana dapat bergerak leluasa. Letakkan akuarium di tempat yang tenang dan tidak banyak dilewati orang agar ia tidak stres. Temperatur akuarium 26-30 derajat celcius dan PH 6-8. Berikan aerator untuk mengalirkan udara di akuarium, heater sebagai pengontrol suhu, filter air, dan lampu TL.
  2. Mengganti air akuarium secara teratur. Terdapat 2 cara penggantian yaitu penggantian selama 2 hari sekali dengan membuang 10% air akuarium dan selama 3 bulan sekali dengan mengganti keseluruhan akuarium.
  3. Pemberian makanan yang selektif dan variatif, tidak hanya seimbang gizinya namun juga dapat mencerahkan warnanya. Untuk anakan Arwana dengan ukuran sekitar 8 cm dapat diberikan cacing darah beku. Anda dapat memberikan udang dan jangkrik pada ikan Arwana yang lebih besar. Namun pemberiannya harus dipotong-potong terlebih dahulu agar mulutnya tidak terluka. Untuk lebih praktisnya berikan FISH FOOD PRODAC AROWANA STICKS yang mempunyai nutrisi yang seimbang untuk tumbuh kembang Ikan Arwana secara optimal.

 

FISH FOOD PRODAC AROWANA STICKS 450GR

PROTEIN  44,4%   FAT  5,87%

Vitamin A, C, D3, E

Astaxanthine

Omega 3 & 6

Meningkatkan Kualitas Warna

Memaksimalkan Penyerapan Nutrisi

Tidak Membuat Air Menjadi Keruh

 

 

 

 

 






Kembali ke News

Halo!

Silahkan hubungi salah satu dari tim customer support kami

Support Customer Service 1
+628989168899
Hello! What can I do for you?
×
Hubungi Kami