(07 Nov 2017)

Mengapa Anjing Tidak Boleh Makan Cokelat?

 

Apakah Cokelat Aman Dikonsumsi oleh Anjing?

            Anjing memiliki indra penciuman yang sangat tajam. Telah diketahui bahwa anjing memiliki hampir 220 juta sel indra penciuman yang sensitif terhadap bau. Oleh karenanya anjing suka mengendus-endus dan memakan apa saja yang ada dihadapannya. Aroma cokelat yang khas sangat menarik daya penciuman anjing, sehingga anjing dapat dengan mudah menemukan tempat penyimpanan cokelat. Namun, apakah cokelat aman untuk anjing Anda?

Bagi tubuh anjing, coklat merupakan bahan makanan yang berbahaya karena mengandung zat yang berbahaya bagi kesehatan anjing. Kandungan coklat yang berbahaya tersebut adalah methylxantine, terutama kafein dan theobromine. Hal ini karena anjing lebih lama mencerna kandungan tersebut.

 

Bagaimana Cokelat Bisa Menyebabkan Anjing Keracunan?

            Theobromine dan kafein akan diserap oleh sistem pencernaan kemudian dimetabolisme oleh hati. Methylxantine diekskresikan melalui urin sebagai metabolit (senyawa organik yang dihasilkan dalam metabolisme). Theobromine dan kafein secara kompetitif menghambat reseptor adenosin seluler, sehingga merangsang SSP (Sistem Syaraf Pusat), untuk mengeluarkan peningkatan ekskresi urin (diuresis) dan takikardia (kondisi dimana detak jantung di atas normal dalam kondisi istirahat). Waktu paruh theobromine dan kafein pada anjing masing-masing adalah 17,5 jam dan 4,5 jam

Selain itu, theobromine dan kafein akan menghambat penyerapan kalsium pada otot rangka dan jantung. Theobromine menyebabkan peningkatan cAMP sehingga katekolamin meningkat. Katekolamin merupakan hormon yang menyebabkan peningkatan hormon adrenalin. Semakin tinggi hormon adrenalin maka semakin tinggi pula tingkat stres pada anjing. Jadi theobromine pada cokelat dapat menjadikan anjing depresi.

 

Gejala Anjing yang Mengalami Keracunan

 

Penanganan Keracunan pada Anjing

Diketahui bahwa zat Theobromine yang ada pada cokelat merupakan senyawa kimia dari kelompok alkaloid, sehingga pemberian PRO-VET PASTILS DE-TOXIN sangat bermanfaat untuk mengatasi keracunan.

 

Pencegahan Keracunan Cokelat pada Anjing

 

Semoga bermanfaat. 

 






Kembali ke News

Halo!

Silahkan hubungi salah satu dari tim customer support kami

Support Customer Service 1
+628989168899
Hello! What can I do for you?
×
Hubungi Kami