(06 Nov 2017)
Memelihara anjing tidak hanya sebatas memberikan pakan agar anjing tumbuh dan berkembang dengan baik. Sebagai pemilik anjing, Anda juga harus peduli terhadap kesehatannya. Kesehatan anjing, khususnya pada daerah mulut, sangat penting untuk diperhatikan. Kebersihan gigi dan gusi juga harus dijaga. Gigi merupakan bagian dari sistem pencernaan yang terletak di dalam rongga mulut. Gigi berfungsi sebagai pencerna mekanik untuk memotong dan melembutkan makanan sebelum masuk ke saluran cerna. Kurangnya kebersihan di dalam rongga mulut dapat memicu pertumbuhan bakteri. Banyaknya bakteri akan menimbulkan efek buruk seperti infeksi di dalam rongga mulut, terutama pada gusi dan gigi. Apabila ada masalah di dalam rongga mulut, biasanya anjing akan menghilangkan nafsu makannya. Selain nafsu makan, infeksi pada mulut juga dapat menyebabkan bau mulut pada anjing.
Bau mulut pada anjing dapat disebabkan oleh berbagai faktor. Selain kurangnya kebersihan, pemilihan pakan juga berpengaruh pada timbulnya bau mulut. Biasanya pemilihan makanan basah lebih sering menimbulkan terjadinya bau mulut daripada pemilihan pakan kering. Bau mulut yang berkepanjangan dapat mengindikasikan terjadinya penyakit pada rongga mulut maupun organ tubuh anjing lainnya. Karena hal inilah mengapa pemilik anjing harus rajin dalam membersihkan daerah mulut dan gigi anjing.
PROTEIN : 10% FAT : 3%
VITAMIN UNTUK ANJING
Direkomendasikan untuk semua jenis dan usia anjing
Berfungsi untuk mencegah dan mengurangi plak pada gigi, karies, karang gigi dan bau mulut tak sedap
ORTHO-DENT terbuat dari bahan-bahan alami. Mengandung Anti Caries Mix yang berfungsi sebagai anti bakteri sehingga dapat mengurangi pembentukan plak pada gigi dan mengurangi bau mulut. Didukung dengan Green Seaweed yang tinggi protein, dan kaya akan zinc, copper, cobalt, yodium dan vitamin B kompleks. Selain itu, vitamin ini juga berfungsi untuk menjaga metabolisme tubuh, kesehatan kelenjar tiroid, kesehatan kulit dan bulu, dan meningkatkan serta mengoptimalkan sistem syaraf tubuh.
Semoga bermanfaat.
Silahkan hubungi salah satu dari tim customer support kami