(24 Mar 2017)

Beagle - Anjing Pemburu yang Cerdik & 10 Tips Perawatannya

Beagle merupakan jenis anjing berukuran kecil yang berasal dari Inggris. Sejak awal hingga pertengahan tahun 1500-an Beagle digunakan  sebagai anjing  pemburu kelinci karena penciumannya yang tajam. Pada masa itu, ukurannya jauh lebih kecil daripada Beagle standar saat ini sehingga mendapat julukan Pocket Beagle. Beagle juga digunakan sebagai anjing pelacak untuk perdagangan gelap di seluruh dunia. Beagle juga dijadikan hewan peliharaan dengan karakter yang baik. Ketika film kartun Snoopy muncul pada 1950-an, popularitas anjing Beagle semakin meningkat.

 

Sejarah

Pada abad ke-11, William membawa anjing Talbot berwarna dominasi putih ke Inggris. Kemudian anjing Talbot tersebut disilangkan dengan Bulldog dan memunculkan Southern Hound yang diduga menjadi nenek moyang anjing Beagle modern.

Pada abad pertengahan, umumnya Beagle merupakan anjing dengan yang ukuran yang kecil. Pada masa Edward II dan Henry VII, miniatur anjing Beagle dikembangkan dan diberi nama Glove Beagle karena ukurannya yang sangat kecil. Kemudian Ratu Elizabeth I pun memelihara Beagle yang dikenal sebagai Pocket Beagle. Pocket Beagle hanya berukuran 20-30 cm dan muat diletakkan pada saku. Pocket Beagle standar menghilang pada akhir 1901, garis keturunan ini sekarang telah punah.

Pada abad ke-18, anjing Beagle dikembangkan menjadi dua jenis yaitu : Southern Hound dan North Country Beagle (Northern Hound). Southern Hound adalah anjing yang tinggi, padat, memiliki kepala berbentuk persegi , panjang, dengan telinga yang lembut dari selatan Sungai Trent. Southern Hound mungkin memiliki garis keturunan dari anjing Talbot. Meskipun lambat, ia memiliki daya penciuman yang tajam. North Country Beagle diduga merupakan persilangan Talbot dan Greyhound yang berasal dari Yorkshire dan terkenal di daerah utara. North Country Beagle lebih kecil dan ringan dari Southern Hound dan memiliki moncong yang lebih runcing. Larinya cepat namun dengan kemampuan penciuman yang kurang berkembang. 

 

Perkembangan

Pada tahun 1830-an, Phillip Honeywood mengembangkan Beagle di Essex dan diyakini sebagai awal dari perkembangan Beagle modern. Meskipun catatan garis keturunannya tidak ada, Beagle ini diyakini adalah keturunan dari North Country Beagle dan Southern Hound.  Honeywood bersama Thomas Johnson mencoba mengembangkan varietas Beagle sebagai anjing pemburu yang baik. Namun varietas Beagle ini telah punah sekitar awal abad ke-20.

Pada tahun 1840-an Beagle standar mulai dikembangkan. Perbedaan antara North Country Beagle dan Southern Beagle telah hilang. Pada tahun 1856, "Stonehenge" (nama samaran John Henry Walsh), dalam Manual of British Rural Sports, menuliskan pembagian anjing Beagle menjadi empat jenis: Medium Beagle, Dwarf Beagle, Fox Beagle, dan Terrier Beagle, yang diklasifikasikan sebagai persilangan antara varietas lain dan keturunan Terrier Skotlandia.

Pada tahun 1890, Beagle Club dibentuk dan dibuatlah aturan standar anjing Beagle.

 

Karakteristik

 

Tempramen

Anjing Beagle memiliki naluri berburu yang kuat sehingga akan tergoda untuk memburu hewan-hewan kecil di sekitarnya. Apabila keinginan berburu atau melacaknya muncul, Beagle akan terfokus hanya pada bau sesuatu yang diburunya dan akan sering mengabaikan panggilan Anda. Beagle juga terkadang agresif pada orang yang dianggapnya asing. Hal tersebut akan membuatnya menggonggong dengan keras. Ada baiknya untuk memberinya latihan pengendalian diri sejak ia berusia dini. Ketika anjing Beagle mulai beranjak dewasa, akan sulit untuk melatihnya karena sifatnya yang independen.

 

Kesehatan

Sama seperti ras anjing lainnya, Beagle memiliki masa hidup yang cukup lama yaitu sekitar 12-15 tahun. Beberapa masalah penyakit yang sering dialami anjing ini meliputi hip dysplasia, epilepsy, glaucoma, dan hipotiroid.

 

Makanan

Naluri berburu pada Beagle menjadikannya anjing yang aktif dan energik. Oleh sebab itu, ia membutuhkan makanan dengan asupan protein yang baik. Addiction Grain Free Wild Kangaroo & Apples dapat membantu melengkapi nutrisi pada anjing-anjing yang aktif. Tingginya protein dan kandungan Fitness Formula berguna untuk menguatkan dan memadatkan otot-ototnya. Addiction Grain Free Wild Kangaroo & Apples juga terbuat dari daging kanguru liar asli yang memiliki kandungan Conjugated Linoleic Acid (CLA) tertinggi dari jenis daging merah.

 

Addiction Grain Free Wild Kangaroo & Apples

Holistic Dog Formula

No by-Products

Grain Free

Conjugated Linoleic Acid

Natural Anti-Oxidant

Healthy Digestive System

Hypo-Allergenic Formula

No Corn, Wheat, & Soy

Fitness Formula

 

 

 

 

10 Tips Perawatan pada Anjing Beagle :

  1. Pemberian jam makan yang teratur. Pada puppy berusia dibawah 6 bulan perlu diberi makan selama 3 kali sehari dan usia 6 bulan ke atas diberi makan dua kali sehari. Untuk usia 1 tahun ke atas, Beagle cukup diberi makan sehari sekali.
  2. Ajaklah Beagle berjalan-jalan dan memainkan permainan untuk membuatnya olahraga. Luangkan waktu untuk berjalan selama 5 menit setiap hari.
  3. Jagalah kebersihan kandang, tempat tidur, dan tempat makannnya.
  4. Doronglah Beagle untuk bersosialisasi sejak usia dini.
  5. Berikan vaksinasi dan bawa ke dokter hewan dalam 6 bulan sekali.
  6. Sisir bulunya dengan sikat halus untuk mengangkat bulu-bulu rontoknya.
  7. Mandikan Beagle hanya ketika tubuhnya kotor.
  8. Jagalah kebersihan mulutnya dengan menyikat giginya sejak dini.
  9. Bersihkan telinganya 2 kali seminggu.
  10. Mata perlu dibersihkan setiap hari untuk mencegah infeksi dan noda air mata.

 

Semoga bermanfaat.

Salam Woofy

 

Artikel terkait :

Pug - Si Anjing Legendaris 






Kembali ke News

Halo!

Silahkan hubungi salah satu dari tim customer support kami

Support Customer Service 1
+628989168899
Hello! What can I do for you?
×
Hubungi Kami